Bedilers, seperti yang sudah pernah tim Megah bahas di artikel sebelumnya tentang keunggulan senapan angin lokal Predator yang disebut-sebut sebagai senapan angin lokal rasa internasional karena performa dan kualitasnya yang mumpuni, kali ini tim Megah mau bahas lagi tentang salah satu unit senapan angin impor yang bisa dibilang punya spesifikasi yang mirip-mirip sama senapan angin Predator, bahkan bisa dibilang unit ini senapan angin Predator versi impor, yaitu Air Venturi Avenge-X Tactical.
Senapan angin impor Air Venturi Avenge-X Tactical dikenal sebagai salah satu senapan angin terbaik di pasaran, karena memiliki desain dan spesifikasi yang memenuhi kebutuhan para penembak profesional maupun untuk mereka yang sekedar memenuhi hobi. Senapan angin ini juga bisa banget untuk kita juluki sebagai "Senapan Angin Predator Versi Impor" karena ada beberapa kesamaan yang dimiliki dengan senapan angin PCP Predator yang sangat populer terutama di kalangan penembak Indonesia. Kedua senapan ini sama-sama senapan angin jenis Pre-Charged Pneumatic (PCP), yang menawarkan performa dan kualitas yang mumpuni.
Senapan angin Air Venturi Avenge-X Tactical juga menawarkan keunggulan dimana kita bisa punya opsi tambahan untuk mengganti kaliber dan memilih tabung udara jenis botol atau silinder tube dalam satu unit senapan angin. Yang tentunya bisa dipakai untuk berbagai jenis kegiatan menembak tanpa perlu mengganti unit. So, Bedilers nggak perlu lagi beli senapan angin lain untuk dapetin fitur yang dibutuhkan.
Untuk spesifikasi lengkap Air Venturi Avenge-X Tactical, Bedilers bisa cek disini ya.
Sedangkan untuk spesifikasi lengkap senapan Predator bisa di cek disini.
Nah, terus kenapa unit senapan angin Air Venturi Avenge-X ini bisa disebut sebagai “Senapan Angin Predator Versi Impor?” berikut kesamaannya:
Kesamaannya dengan Senapan PCP Predator:
1. Sistem PCP
Baik senapan angin Air Venturi Avenge-X maupun senapan angin Predator, keduanya menggunakan teknologi Pre-Charged Pneumatic (PCP) yang memungkinkan memiliki tekanan tinggi pada botol udara untuk memberikan daya tembak yang stabil dan kuat.
2. KecepatanTinggi
Baik Air Venturi Avenge-X maupun PCP Predator, keduanya menawarkan kecepatan yang tinggi, mendukung tembakan lebih akurat, bahkan pada jarak yang jauh.
3. Desain Tactical
Kedua senapan ini memiliki desain yang tactical, cocok dipakai untuk aktivitas berburu maupun olahraga menembak.
Kenapa Air Venturi Avenge-X Tactical Bisa Jadi Pilihan yang Terbaik?
Senapan angin Predator versi impor ini menawarkan fleksibilitas dan kekuatan tembakan sangat bagus. Dengan sistem penampung udara ganda, Bedilers bisa memilih jenis tabung udara jenis botol atau silinder tube untuk bisa mendapatkan lebih banyak tembakan per pengisian. Sehingga senapan ini ideal untuk digunakan menembak dalam jangka waktu yang relatif panjang tanpa harus sering mengisi ulang udara.
Senapan Air Venturi Avenge-X juga sudah pernah kita uji akurasinya, untuk videonya bisa ditonton disini ya! Senapan ini juga tahan dalam berbagai kondisi, menjadikannya salah satu pilihan yang andal untuk aktivitas berburu di berbagai medan.
Dibandingkan dengan PCP Predator lokal, senapan ini menawarkan beberapa keunggulan impor, termasuk material yang lebih tahan lama dan sistem tembakan yang lebih halus.
So, kalau Bedilers lagi cari senapan angin yang nggak cuma punya power besar tapi juga punya fitur modern, Air Venturi Avenge-X Tactical Botol adalah pilihan yang tepat.
TOKO SENAPAN ANGIN TERLENGKAP, TERMURAH, DAN TERPERCAYA
Untuk kalian yang hobi menembak atau berburu, dan sedang mencari senapan angin atau perlengkapan lainnya, kalian bisa langsung datang ke Megah Sports. Megah Sports adalah toko senapan angin dan spare parts senapan termurah dan terlengkap se-Indonesia. Baik senapan angin import dan lokal tersedia disini. Beralamatkan di Jl. Jendral Ahmad Yani, No 142 Bandung, toko senapan angin ini bisa jadi pilihan yang terbaik untuk para Bedilers.